Mediapariwisata.com Kota Batu – Kabar gembira untuk traveller setelah menunggu sekian lama kini Jawa Timur Park 3 ( Jatimpark 3 ) Kota Batu update 20 Oktober 2021 kini telah siap menerima wisatawan dari seluruh Indonesia.
Jawa Timur Park 3 merupakan salah satu Obyek Wisata paling menarik di Kota Batu dengan Fasilitas serta beberapa obyek yang dapat traveller datangi diantara lain adalah Dino Park, Legend Star Museum, Museum Musik Dunia, Funtech dan Milenial Glow Garden.
” Jatimpark 3 per tanggal 20 Oktober 2021 telah siap menerima wisatawan dengan menerapkan ketat Protokol Kesehatan 5M, menggunakan aplikasi Peduli Lindungi serta anak – anak dibawah 12 tahun harus di dampingi orang tua yang sudah tervaksin ” Ucap Nunuk Marketing Jawa Timur Park Group
Harga Tiket Jawa Timur Park 3 terbaru update 20 Oktober 2021 dengan Jam Operasional mulai dari Jam 11.00 hingga 20.00 WIB
Selain Jatimpark 3 traveller masih dapat mengunjungi Jatimpark 2, Batu Night Spectacular ( BNS ), Predator Park Batu Love Garden ( Baloga ). Yuk Traveller segera datang ke Jawa Timur Park 3 atau Segera hubungi Jasa Perjalanan Wisata kepercayaan traveller.